Memasuki Bulan Suci Ramadan, WBP Muslim Lapas Tondano Gelar Salat Tarawih dan Tadarus Al-Qur'an

Memasuki Bulan Suci Ramadan, WBP Muslim Lapas Tondano Gelar Salat Tarawih dan Tadarus Al-Qur'an

Tondano, Senin (11/3) - Menyambut bulan suci Ramadan tahun 1445 H, Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) yang beragama Muslim di Lapas Tondano dengan penuh semangat melaksanakan ibadah salat tarawih dan tadarus Al-Qur'an. Kegiatan tersebut dilakukan sebagai bentuk pengabdian dan kesungguhan dalam menjalankan ibadah selama bulan Ramadan.
 
Para WBP Muslim antusias mengerjakan salat tarawih hari pertama di bulan suci Ramadan 1445 H. Mereka juga menunjukkan semangat juang dalam memperbanyak membaca Al-Qur'an dan melaksanakan tadarus, sebagai wujud mendekatkan diri kepada Allah SWT.
 
"Kami sangat bersyukur bisa menjalankan ibadah di bulan Ramadan ini meski jauh dari keluarga. Semangat kami tidak kendur untuk tetap melaksanakan ibadah dengan ikhlas dan penuh kekhusyukan," ungkap salah satu WBP.
 
Diharapkan dengan ketaatan yang mereka tunjukkan selama bulan Ramadan, keimanan dan ketakwaan WBP Muslim Lapas Tondano semakin meningkat serta memberikan dampak positif dalam proses rehabilitasi dan kembali ke masyarakat nantinya.
 
logo besar kuning
 
LEMBAGA PEMASYARAKATAN KELAS IIB TONDANO
KANWIL KEMENKUMHAM SULAWESI UTARA

Jalan Papakelan, Kabupaten Minahasa 95612 
0431 - 7231231

Email Kehumasan
humaslapastondano@gmail.com 

Email Aduan
pengaduan.lapastondano@gmail.com 

Hari ini6
Kemarin149
Minggu ini622
Bulan ini1901
Total 30481

19-05-2024